Aplikasi Pencuri Data Gentayangan di Facebook

Pakar keamanan dari Trend Micro menemukan aplikasi berbahaya yang beredar di Facebook. Aplikasi tersebut mencuri data pengguna dan mengirimkan spam. Sampai 19 Agustus 2009, sudah enam aplikasi berbahaya yang terdeteksi yakni Stream, Posts, Your Photos, Birthday Invitations, Inbox (1), dan Inbox (2). Pada blognya, seperti VIVAnews kutip 20 Agustus 2009, Rik Ferguson, konsultan keamanan untuk Trend Micro menyebutkan bahwa awalnya ada aplikasi bernama ‘sex sex sex and mode sex!!!’ mengirimkan notifikasi yang mengabarkan bahwa ada yang mengomentari post-nya. Pada notifikasi yang tampak biasa-biasa saja tersebut terdapat link yang kalau dibuka akan mengantarkan penggunanya ke situs phising bernama Fucabook. Di sana pengguna akan diminta memasukkan informasi untuk login ke Facebook. Jika pengguna memberikan informasi yang diminta, maka ia akan kembali ke halaman Facebook dan ditawarkan untuk menginstalasikan aplikasi bernama Posts. Jika diinstalasikan, maka pengguna lain yang ada di daftar teman akan mendapatkan pesan berisi “Profile_name has sent you a message” serta link menuju Fucabook. Untuk menarik perhatian pengguna, aplikasi Posts itu juga mengambil foto salah satu teman yang dimiliki dan disertakan dalam pesan. Saran Ferguson, pengguna Facebook perlu meneliti lebih dulu sebelum memberikan informasi pada situs web yang dibukanya.

Sumber: vivanews.com

Comments :

0 comments to “Aplikasi Pencuri Data Gentayangan di Facebook”

Post a Comment